Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Terlengkap - BPJS Ketenagakerjaan adalah lembaga hukum yang bertujuan untuk memberikan perlindungan sosial ekonomi bagi para pekerja / tenaga kerja Indonesia.
Dalam penggunaannya, peserta yang telah terdaftar akan diberikan lima jenis iuran, yaitu Jaminan Hari Tua, Jaminan Kecelakaan Kerja, Jaminan Pensiun, Jaminan Kehilangan Pekerjaan, dan Jaminan Kematian.
Nah salah satu yang paling banyak dibicarakan saat ini adalah Jaminan Hari Tua (JHT). Bagi kamu yang telah lama bekerja di suatu perusahaan atau tempat kerja mungkin akan bertanya, bagaimana sih cara cek saldo BPJS?
Saldo BPJS sendiri sebenarnya bisa dicek dengan empat cara, yaitu via website, via SMS, via aplikasi Jamsostek Mobile (JMO), dan datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan.
Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Terlengkap
Via Website
- Masuk ke BPJS KETENAGAKERJAAN
- Silahkan login terlebih dahulu dengan memasukkan email beserta password
- Pilih LIHAT SALDO JHT
- Saldo otomatis akan langsung tampil
- Selesai.
Via SMS
Selain website, kamu juga bisa cek saldo via SMS loh. Namun untuk menggunakan layanan ini, pastikan untuk memiliki pulsa setidaknya Rp. 2.000. Pastikan juga SIM yang digunakan merupakan nomor yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.
- Lakukan registrasi dengan format berikut:
- Kirim konfirmasi ulang dengan format berikut:
- Selesai.
Daftar (spasi) SALDO (spasi) #No_KTP#TGL_Lahir(DD-MM-YYYY)#No_Peserta#Email terus kirim ke 2757
SALDO (spasi) nomor peserta lalu kirim ke 2757
Via Aplikasi Jamsostek Mobile (JMO)
JMO (sebelumnya BPJSTKU) adalah aplikasi yang dirilis langsung oleh BPJS Ketenagakerjaan untuk mempermudah pesertanya mengecek saldo kapanpun dan dimanapun. Untuk menggunakan, silahkan mendownload terlebih dahulu di Google Play Store atau App Store.
- Buka aplikasi JAMSOSTEK MOBILE (JMO)
- Silahkan login terlebih dahulu dengan memasukkan email beserta password
- Pilih menu JAMINAN HARI TUA
- Pilih CEK SALDO
- Saldo otomatis akan langsung tampil
- Selesai.
Datang Langsung ke Kantor BPJS Ketenagakerjaan
Untuk cara terakhir, kamu juga bisa cek saldo dengan datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan. Namun sebelum itu, pastikan untuk membawa kartu BPJS yang diterbitkan sebelumnya.
Penutup
Peran BPJS Ketenagakerjaan bagi setiap tenaga kerja memang sangatlah penting, terutama bagi mereka yang telah memasuki masa pensiun. Walaupun masih menjadi polemik mengenai pencairan di usia 56 tahun, namun kita doakan saja peraturan tersebut dapat direvisi dan bisa dicairkan sesuai keinginan peserta.
Cukup sekian artikel tentang Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Terlengkap ini, Terima kasih.